menghadang omicron

Kupas Tuntas Menghadang Omicron Agar Tetap Produktif Bersama Mustika Ratu dan PDPI Jakarta

Menghadang Omicron – PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) dan PDPI Jakarta menggelar Webinar pada hari Sabtu, 19 Februari 2022.

Bertema “Kupas Tuntas Menghadang Omicron Agar Tetap Produktif” bersama Dokter Spesialis Paru Indonesia, webinar ini diharapkan menjadi informasi bagi masyarakat umum.

Webinar dihadiri oleh Ketua Asosiasi Peneliti Kesehatan Indonesia, Prof. Dr. dr. Agus Purwadianto, SH, MSi, Sp.FM (K). DR.Dr. Anna Rozaliyani, M.Biomed, Sp.P(K). Dr. Andika Chandra Putra, PhD, SpP(K), FAPSR., Presiden Direktur PT Mustika Ratu Ratu Tbk (MRAT), Bingar Egidius Situmorang serta Puteri Indonesia Top 5 tahun 2020, Yoan Clara sebagai moderator.

Baca Juga : Daun Sirih Bikin Gigi Sehat, Benarkah ?

Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) Bingar Egidius Situmorang mengatakan berbagai upaya dilakukan MRAT dalam mendukung Pemerintah dalam penanggulangan Covid-19 melalui inovasi 5 herbal alami Indonesia dalam 1 kaplet.

Berkhasiat untuk meningkatkan imun tubuh dan menanggulangi gejala flu, masuk angin, perut kembung hingga demam.

“Tentunya kami mengantisipasinya menghadirkan Produk Dalam Negeri untuk dikonsumsi masyarakat Indonesia yaitu Herbamuno+ sebagai Produk Bahan Herbal Alam Indonesia.

Baca Juga : Kosmetik Berbasis Skincare Akan Dibidik MRAT

Bermanfaat sebagai Imunomodulator dan Hepatoprotektor, hasil uji praklinis oleh FKUI menunjukkan bahan herbal yang terbuat dari rempah alam Indonesia berpotensi melindungi sel paru-paru yang terpapar asap rokok,” terangnya.

Merujuk data Satuan Tugas Covid-19 pada Sabtu (19/2), jumlah kasus meningkat mencapai 59.384 kasus.

Berbagai upaya dilakukan untuk menciptakan vaksin serta obat Covid-19 salah satunya penelitian atau riset yang sedang dilakukan Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI), termasuk PDPI Jakarta.

Baca Juga : Menjaga Tubuh Dari Omicron, Gimana Caranya ?

Sejak Maret 2020, PDPI melakukan riset diantaranya mengeksplorasi tanaman asli Indonesia yang diharapkan dapat membantu penyembuhan pasien Covid-19.

“Covid-19 akan terus bermutasi dan beradaptasi, maka protokol kesehatan sangat penting untuk mengurangi penularan. Omicron menjadi varian dominan yang memiliki kemampuan penularan dan transmisi yang lebih cepat daripada varian lainnya.

Dan update WHO, Omicron memiliki sub-varian BA.2 meningkat di India dan Denmark,” terang Dr. dr. Anna Rozaliyani, M.Biomed, Sp.P(K) , Ketua PDPI Cabang Jakarta dalam webinarnya, Sabtu (19/2/2022).

Baca Juga : Hand Sanitizer Spray, Bantu Jaga Kesehatan

PDPI terbuka untuk berkolaborasi dengan banyak pihak karena hal itu termasuk dalam Tri Darma Perguruan Tinggi.

Perhimpunan Dokter Paru Indonesia senantiasa menjunjung tinggi evidence based, dalam hal ini pelaksanaan riset berbasis bukti.

Termasuk yang berlangsung di Rumah Sakit Darurat Covid Wisma Atlit selama hampir dua tahun bersama pasien Covid-19 sejak awal Maret 2020 hingga kini. “Berbagai riset diantaranya mengeksplorasi obat yang potensial termasuk potensi tanaman asli Indonesia,” ungkap Dr Anna.

Baca Juga : Insentif Pengembangan Industri Ekstraksi Diharapkan Segera Terwujud

Riset terhadap obat potensial dan tanaman asli Indonesia terus dilakukan sehingga ia dapat menjadi Fitofarmaka.

Tanaman di Indonesia diantaranya jahe emprit, sambiloto, meniran, jambu mete dan licorice mempunyai manfaat bagi jantung, ginjal, paru-paru dan herbal diatas terdapat dalam Herbamuno+.

“Kita berharap tanaman asli Indonesia ini nantinya bermanfaat fitofarmaka dalam membantu pengobatan yang lebih baik bagi pasien pasien di RSDC. Kami menyambut baik PT Mustika Ratu Tbk (MRAT)  untuk berkontribusi dalam pengembangan riset ini.

Jamu yang dibuktikan secara evidence based harus didukung agar pengembangan obat tradisional dapat optimal.

Bila bukti ilmiah menunjukan potensi layak, tentu merupakan kabar baik bagi tanaman asli Indonesia di pengobatan modern,” tegasnya seraya memberi apresiasi kepada PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) atas kontribusinya dalam upaya kemanusiaan di masa pandemi.***

Share on linkedin
Share on facebook
Share on twitter
Share on email
Share on print

Subscribe to Our Newsletter