Mustika Ratu dalam International Sustainable Forum (ISF) 2024

Mustika Ratu Dukung Penuh International Sustainable Forum (ISF) 2024 dengan Komitmen Pelestarian Alam dan Pemberdayaan Petani Lokal

Jakarta – PT Mustika Ratu Tbk, perusahaan nasional terkemuka di bidang kosmetik, jamu, dan kesehatan  yang terbuat dari bahan-bahan alami, turut mendukung agenda global dalam perhelatan International Sustainable Forum (ISF) 2024 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), pada 5-6 September 2024.

Keikutsertaan Mustika Ratu dalam forum ini menunjukkan tanggung jawabnya untuk mendorong perubahan positif dan berkelanjutan di industri kecantikan, kesehatan, dan jamu.

Mustika Ratu memiliki peran strategis dalam mendukung International Sustainable Forum 2024 dengan mengedepankan komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, ekonomi, dan sosial melalui produk dan kemasan yang ramah lingkungan.

Melalui inisiatif seperti Jamunomic ekosistem, Mustika Ratu berkontribusi pada pengembangan ekonomi hijau dengan mendorong penggunaan jamu dan produk herbal sebagai solusi kesehatan yang berkelanjutan.

Mustika Ratu Dukung Penuh International Sustainable Forum (ISF) 2024

Program ini memberdayakan petani lokal, mengurangi jejak karbon, dan memperkuat sektor ekonomi berbasis tanaman tradisional.

Selain itu, Mustika Ratu juga berupaya mengurangi limbah dalam proses produksinya, termasuk penggunaan kemasan yang lebih ramah lingkungan serta pengolahan bahan baku yang berkelanjutan.

Ini sejalan dengan tujuan International Sustainable Forum untuk mengurangi dampak lingkungan dari industri global, termasuk industri kecantikan, jamu dan kesehatan.

Mustika Ratu berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs).

Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Mustika Ratu.

Mustika Ratu Dukung Pencapaian Net Zero Emission (NZE) 2024

“Mustika Ratu terus berkomitmen mendukung target pemerintah Indonesia untuk mencapai Net Zero Emissions (NZE) pada tahun 2060, atau bahkan lebih cepat,” ujar Bingar Egidius Situmorang,

Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk, komitmen ini diwujudkan melalui berbagai inisiatif ramah lingkungan yang melibatkan bahan-bahan alami dan praktik operasional yang berkelanjutan.

Dalam rangka mendukung kesuksesan ISF 2024, Mustika Ratu juga memberikan dukungan berupa tim Makeup Artist untuk merias 10 model Puteri Indonesia yang akan tampil dalam acara Dinner Kenegaraan bersama sejumlah pemimpin dunia di Monumen Nasional (Monas) pada tanggal 5 September. Para Puteri Indonesia akan memperagakan kreasi busana dari bahan daur ulang yang tetap indah dan mencerminkan nilai-nilai budaya Nusantara.

Tidak hanya itu, Mustika Ratu melalui Puteri Indonesia Lingkungan 2024, Sophie Kirana, turut hadir sebagai pembicara di ISF 2024 di Plenary Hall, JCC, Jumat 6 September 2024.

Sophie berbicara dalam tema “Revoluting Consumer Sustainability and Waste Management,” yang sejalan dengan misi Mustika Ratu dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya gaya hidup berkelanjutan dan pengelolaan limbah yang bertanggung jawab.

Dengan dukungan penuh terhadap ISF 2024, Mustika Ratu terus menunjukkan dedikasinya dalam menciptakan keseimbangan antara pelestarian alam dan pemberdayaan masyarakat, khususnya melalui inisiatif berkelanjutan yang berdampak positif bagi lingkungan dan kesejahteraan petani lokal.***

Share on linkedin
Share on facebook
Share on twitter
Share on email
Share on print

Subscribe to Our Newsletter