Tren Back To Nature

Tren Back To Nature Pikat Pengunjung Expo 2020 Dubai

Dubai – Tren back to nature membuat produk-produk MRAT sangat diminati dan berhasil memikat hati pengunjung mancanegara pada perhelatan internasional Expo 2020 Dubai.

Menurut Konsul Jendral Republik Indonesia di Dubai, Kartika Candra Negara, sebanyak 2,5 juta pengunjung telah mendatangi Paviliun Indonesia di Dubai Expo sejak pembukaan pada 1 Oktober 2021 hingga penutupan pada 31 Maret 2022.

Salah satu acara yang berhasil menarik minat pengunjung adalah Sarinah Business Forum. Acara tersebut berhasil mendatangkan banyak pengunjung dari berbagai kalangan seperti pemerintahan, sosialita, komunitas, serta pelaku bisnis di industri pariwisata, makanan, mode, kecantikan, kesehatan, dan pertanian.

Baca Juga : Jamu Mustika Ratu Jadi Minuman Delegasi di Ajang KTT G-20

Pada forum ini, Sarinah yang berkolaborasi dengan Mustika Ratu, menyajikan produk asli Indonesia yakni Jamu Modern RTD dan Jejamu by Mustika Ratu. Bertempat di Ruang Teater Paviliun Indonesia yang dibuka oleh H. E. Husin Bagis selaku Duta Besar Republik Indonesia untuk Uni Emirat Arab (UEA). Turut hadir Ibu Merry Maryati selaku Direktur Pengembangan Promosi dan Citra Kementerian Perdagangan sekaligus Direktur Paviliun Indonesia. Direktur Perdagangan Sarinah, Rakesh Kumar Ashok Adwani juga nampak dalam acara tersebut, Kamis (24/03/2022).

Direktur Perdagangan Sarinah, Rakesh Kumar Ashok Adwani, mengatakan bahwa Sarinah memperkenalkan Trading House serta jenis produk dan komoditas yang memiliki potensi untuk diekspor dari Indonesia.

“Kerjasama ini memperluas pasar ekspor produk herbal Indonesia, khususnya produk Beauty Queen dan minuman tradisional dilakukan melalui Sarinah,”ujar Rakesh.

Tren Back To Nature Mustika Ratu

“Mustika Ratu menghadirkan produk kecantikan Beauty Queen Series, Jamu Modern RTD dan Jejamu by Mustika Ratu yang terbuat dari bahan alami, aman, dan halal. Ini langkah MRAT untuk melakukan ekspansi pasar ke UEA dan Qatar yang menjadi tujuan utama di kawasan Timur Tengah. Arab Saudi terlebih dahulu sudah menjadi destinasi ekspor produk kami,” ujar Kusuma Ida Anjani, selaku Direktur PT Mustika Ratu Tbk.

Barista jamu Mustika Ratu, Ahmad Suganti, mampu mencuri perhatian pengunjung saat memperagakan racikan Jejamu dan Jamu Modern RTD dengan berbagai varian rasa yang nikmat seperti Kunir Asam, Gula Asam, dan Golden Turmeric Latte.

Tidak hanya itu, Jamu modern RTD juga merupakan minuman sehat, segar, dan berkhasiat yang memiliki 3 (tiga) varian rasa; Gula Asam, Kunir Asam, dan Beras Kencur. Lebih dari itu, jamu ini merupakan  jamu inovatif dengan Ultra High Technology (UHT) pertama di Indonesia.

Baca Juga: Jamu Mustika Ratu Jadi Minuman Delegasi di Ajang KTT G-20

Pengunjung menaruh perhatian terhadap produk kesehatan yang terbuat dari bahan bahan alami dan telah memiliki sertifikasi halal.  Hal ini menjadi potensi besar bagi Mustika Ratu untuk merambah pasar Timur Tengah.

“Mulai dari rempah-rempah, makanan dan minuman kesehatan, kelapa sawit, produk alat kesehatan, dan kosmetik banyak yang mereka minati,” katanya.

Ia menjelaskan bahwa masyarakat UEA menaruh perhatian terhadap produk Tren Back To Nature yang terbuat dari bahan alami dan halal.

Baca Juga : MRAT dan Garuda Suguhkan Jamu RTD di Penerbangan

Penata rias profesional Mustika Ratu, Stiadi Tanniwijaya, berhasil mencuri perhatian pengunjung. Ini terjadi saat mempraktekkan kosmetik Beauty Queen Mustika Ratu ke salah satu model. Sesi tersebut mengambil tema, “Tampil Glamor dengan Kosmetik Halal” di Ruang Teater Paviliun Indonesia, Kamis (24/03/2022).

Stiadi menjelaskan manfaat dan kegunaan kosmetik Beauty Queen yang dipercaya dan digunakan untuk mempercantik seluruh Puteri Indonesia dan juga ratu dunia yang datang ke Indonesia. “Anda tidak perlu khawatir menggunakan kosmetik Beauty Queen karena riasan Beauty Queen tidak menyebabkan iritasi atau gangguan kulit lainnya. Sebaliknya, anda akan tetap tampil cantik dengan kulit yang sehat,” tambahnya.

Baca Juga : Perluas Pasar, MRAT Gandeng Gudang Ada

Kosmetik ini  terbuat dari bahan alami dan mengandung antioksidan sehingga pengguna bisa terlihat cantik dengan kulit yang tetap sehat. Bahan-bahan alami lainnya seperti ekstrak biji kelor yang mengandung antioksidan tinggi, vitamin E yang efektif untuk menangkal radikal bebas, meningkatkan produksi kolagen agar mengurangi kerutan halus, dan membantu merawat keremajaan kulit di wajah,” ujar Stiadi di hadapan pengunjung mancanegara.

“Produk-produk Mustika Ratu mendapatkan respon positif selama pameran berlangsung. Ini menunjukan bahwa pasar dunia menaruh perhatian kuat terhadap produk-produk yang natural, sehat, aman, dan halal. Mereka membandingkan dengan produk merek internasional lain yang mayoritas masih menggunakan bahan kimia,” ujarnya.

Ekspansi bisnis Mustika Ratu di Timur Tengah sudah dilakukan  di Arab Saudi, Oman, Libya, Irak, dan Yaman. Dan selanjutnya diproyeksikan akan meluas ke negara lain seperti di UEA, Qatar, Mesir, Benin, Kenya, Nigeria, dan lainnya.***

Share on linkedin
Share on facebook
Share on twitter
Share on email
Share on print

Subscribe to Our Newsletter